Senin, 15 September 2014

NEW YORK-Meraih gelar grand slam di ajang US Open untuk kali pertamanya, dan kembali menempati 10 besar rangking petenis dunia. Membuat petenis Kroasia, Marin Cilic bak berasa di puncak dunia.

"Saya terus berputar di rangking 20, 25, 15 besar dan segalanya kadang berjalan baik, terkadang tidak. Anda terkadang dibawah dan diatas. Saya merasa sangat menjadi inspirasi semua orang yang bekerja keras. Saya jelas menjadi lebih kuat, jika melihat seseorang seperti diri saya mencapai hal seperti ini," Cilic menjelaskan, seperti diwartakan Tennis.com, Rabu (10/9/2014).

"Performa saya seperti tiba-tiba keluar. Beberapa hal terjadi tepat sebelum turnamen dimulai, saya memiliki perasaaan baik, dan kemudian pertandingan demi pertandingan saya jalani, saya memainkan tenis dengan baik. Tiga pertandingan terakhir berjalan sempurna," lanjutnya.

Di tiga pertandingan terakhir, Cilic dengan mulus mengalahkan Tomas Berdych, Roger Federer, dan juga petenis kejutan, Kei Nishikori. Padahal sebelumnya ia menjalani pertandingan panjang dengan Gilles Simon, melalui lima set.

"Saya memulai pertandingan yang luar biasa melelahkan melawan Simon. Namun setelahnya, saya terus melaju melawan para petenis top tersebut. Hal ini buat saya, berarti segalanya. Pencapaian ini sangat besar, dan momen besar untuk saya dan tim, serta semuanya yang mendukung saya, percaya dan tak pernah menyerah. Inilah puncak dunia," paparnya.

1 komentar:

  1. Waaaa tennis aku suka nadal :p Tolong share tennis cewek dong gan. petenis cewek kan cantik-cantik tuh apalagi ivanovic ^^

    BalasHapus